Wonho mulai hitungan mundur untuk debut solonya!
Pada 10 Agustus KST, agensinya HighLine Entertainment memperlihatkan jadwal untuk perilisan mini album solo pertamanya “Part 1 – Love Synonym”. Menurut jadwal tersebut, ia memiliki beberapa teaser yang telah dipersiapkan untuk para fans, termasuk pra-rilis dari single berjudul “Losing You” pada tanggal 14 Agusutus.
Sementara itu, “Part 1 – Love Synonym” dijadwalkan akan rilis pada 4 September.